>

Thursday, June 9, 2011

KEHIDUPAN YANG AKRAB DENGAN BAPA

HIDUP KARIB DENGAN BAPA

Renungan ini saya ambil dari Yohanes 15:9-10; 17:21

Photobucket


1. Kehidupan yang akrab dengan Bapa.
Mustahil bagi seorang hamba Tuhan jika mau melakukan kehendak Bapa tanpa ada keintiman pribadi dengan Dia yang adalah sumber kebenaran dan hidup. Jika kita akrab dengan Bapa otomatis kita akan melakukan kehendakNya. Jadi siapakah yang mengetahui dan menyelidiki Roh Allah selain Roh yang ada dalam kita yaitu Roh Kudus. Tidak ada satu orangpun yang melakukan kebenaran di dalam Tuhan kalau dia tidak tinggal dalam Tuhan.
Belasan tahun yang lalu saya adalah anak kesayangan dan selalu bersama ayah saya. Tetapi saat menginjak usia remaja saya merasa menjauh dengan ayah saya, bahkan saya memberontak dan tidak perduli dengan kasih seorang bapak. Saya merasa hidup dalam kebebasan tanpa peduli kemauan dan kehendak seorang bapak yang sebenarnya sangat mengasihi saya. Hidup dijalanan,dan menuruti apa yang jahat dimata Tuhan.
Sekarang saya menyadari betapa ayah saya sangat mengasihi dan merindukan saya yang telah jauh di perantauan. Saya tetap sebagai anak terkasih yang dapat menjunjung tinggi martabat orang tua itulah harapanya.
Begitu juga dengan kita adalah para pemberontak Bapa di Surga yang walaupun demikian Bapa tetap mengasihi kita dan mengharapkan kita kembali padaNya. Dengarlah saudara apapun yang telah kita perbuat.......yok kita kembali pada pelukan dan kasih sayang Bapa di Surga. Sekali lagi kita harus kembali dekat dan akrab dengan Bapa. Dia perduli pada anda Dia sangat mengasihi kita.

2. Ada yang harus kita lakukan untuk melaksanakan kehendak Bapa yaitu;
A. Mengikut Yesus
Apakah yang dikatakan Yesus saat bertemu Petrus dan saudaranya pertamakali?
Dia mengatakan "Mari ikutlah Aku, Aku akan menjadikan kamu penjala manusia" Dan baca juga peristiwa Petrus dan Yakubus hendak di hakimi siapakah mereka? (Kis 4:13)
Yesus mengatakan "tidak ada seorangpun yang sampai kepada Bapa kalau tidak melalui Aku". Jadi jika kita ingin melakukan kehendak Bapa kita harus mengikut Yesus.
B.Menempatkan Tuhan sebagai prioritas utama dalam hidup (Matius 6:33)
Carilah dahulu kerajaan Allah dan kebenaraNya maka semuanya akan ditambahkanya kepadamu.
Tapi kenyataanya banyak orang percaya mebalikkan perkataan itu menjadi "carilah dahulu semua yang ditambahkan padamu (yang selalu dikaitkan dengan berkat-berkat jasmani),maka setelah itu baru kerajaan Allah dan kebenaranya menyusul...........he...he...he....betul atau betul......?????
C. Ketaatan (Yoh 14:15,24)

3. Ada dua hal yang terjadi dalam kehidupan kita jika kita akrab dan melakukan kehendak Bapa.
A. Mengalami janji dan berkat Tuhan
B. Mengalami kuasa Illahi
Sebanarnya banyak kesaksian tentang kuasa Illahi yang Tuhan nyatakan tetapi akan saya postingkan jika ada waktu luang..........
Terimakasih saudara......... tetap semangat dan makin dekat dengan Tuhan dan melakukan kehendakNya....GBU

No comments :

Post a Comment

Tiggalkan komentar anda termasuk kritik/saran,pertanyaan,pendapat,dsb. Kami akan menghapus coment yang menjurus pada SARA. Terimakasih, GBU.


Photobucket>
Pangkalan Bun akan dipenuhi kemuliaan.Amin